Wajah Riang Gembira Emak Emak Warga Puhun Pintu Kabun saat Jumpa Erman -Heldo

    Wajah Riang Gembira Emak Emak Warga Puhun Pintu Kabun saat Jumpa Erman -Heldo
    Bang Wako saat bertemu dengan warga Kelurahan Puhun Pintu Kabun

    Bukittinggi - Wajah riang gembira emak emak warga kelurahan Puhun Pintu Kabun kecamatan Mandiangin Koto Selayan saat jumpa dan sambut Erman Safar dan Heldo Aura sangat bahagia, terlihat banyak yang menyalami dan minta berfoto bersama saat tiba di Jalak Pabidikan Kelurahan Puhun Pintu Kabun pada Selasa (12/11/2024) sore.

    Hadir ada acara tersebut, Ketua Koordinator tim pemenangan Erman Heldo Irwandi Datuak Batujuah ketua harian pemenangan Trismon, Jurkam, Tasmon dan Datuak Rusdi Nurman , anggota DPRD kota Bukittinggi dari partai Gerindra, RT, RW dan seluruh masyarakat kelurahan Puhun Pintu Kabun.

    Dalam sambutannya Calon Wawako Heldo Aura Datuak Sampono Rajo menyampaikan, kita saat ini bersilaturahmi terkait dengan penyampaian visi misi Erman Safar dan Heldo Aura sesuai dengan visi kita kedepannya Bukittinggi semakin Hebat berlandaskan Adat Basandi Syara' Syara' Basandi Kitabullah.

    "Berbagai program kegiatan sudah dirasakan oleh masyarakat, banyak program-program yang gratis gratis pendidikan gratis kesehatan kemudian diberikan modal untuk UMKM kita dan banyak program-program lainnya yang telah dilaksanakan, " ujar Heldo.

    Dikatakannya, kita sudah kampanye Blusukan ini selama 48 hari jadi, kita sudah kampanye di 23 Kelurahan termasuk di Kelurahan Puhun Pintu Kabun, termasuk di tangan jadi berbagai kondisi masyarakat sudah kita lihat Banyak masyarakat di kota Bukittinggi ini yang sangat membutuhkan pertolongan dan uluran tangan dari pemerintah kota Bukittinggi termasuk kondisi ekonominya karena sudah sangat banyak sebenarnya bantuan-bantuan yang diberikan dan sudah sangat banyak masyarakat di kota Bukittinggi yang menerima manfaatnya,

    "Saat Blusukan, nanyak yang kita temui masyarakat itu dalam kondisi sakit, namun BPJS kesehatannya tidak aktif Alhamdulillah yang sakit tersebut BPJS-nya sudah digratiskan dan yang bersangkutan berobatnya juga rutin ke rumah sakit.dan setiap kali dia hanya pakai UHC saja terimakasih bapak Erman Safar, " ungkapnya.

    Kemudian ada rumah yang tidak layak huni, rumah ibadah diperbaiki direnovasi di beberapa Kelurahan dan masyarakat juga menyampaikan terima kasihnya yang dulu rumahnya hanya berlandaskan tanah kemudian dindingnya triplek kadang-kadang ada yang terpal dan Alhamdulillah beberapa rumah yang tidak layak ini sudah direnovasi dan saat ini kondisinya sudah layak huni

    Selanjutnya beberapa program juga sudah dicetus di seluruh Kelurahan kita sudah 100% yakni satu kelurahan itu satu rumah Tahfidz, yang awalnya pesertanya awal-awalnya 5 orang kemudian di beberapa Kelurahan ini sudah sudah ada yang mencapai 50 orang, Alhamdulillah ini sangat luar biasa.

    "Beberapa program-program yang telah dilaksanakan Bapak Erman Safar, jadi kalau kita lihat dari data BPS pertumbuhan ekonomi di kota Bukittinggi itu mulai dari tahun 2020 sampai saat ini kalau 2020 itu kita masa pandemi pertumbuhan ekonomi kita saat itu adalah minus 7, 4% karena masa pandemi dan saat ini naik 2023 naik menjadi 4, 79 %, ini sangat luar biasa, " jelas Heldo

    Karena massa ini kemudian saat pertumbuhan ekonomi kita ini merupakan pertanda yang sangat luar biasa bagi pertumbuhan ekonomi di kota Bukittinggi sejalan juga di kota Bukittinggi 10 tahun belakangan ini pengentasan kemiskinan merupakan yang terbesar masa Bapak Erman Safar menjabat mencapai 4, 1% yang biasanya 10 tahun yang lalu itu 6% sekarang sudah hanya tinggal 4% .

    "Dengan itu tingkat pengangguran kita di kota Bukittinggi juga berkurang dalam dua tahun ini dari 2021-2023 itu dari data BPS 6, 09% kemudian di 2023 menjadi 4, 99% jadi pengangguran semakin berkurang, kenapa demikian, ? karena banyak pelaku-pelaku usaha yang sudah menciptakan lapangan kerjanya banyak PKL PKL kita yang mendirikan usahanya di fasilitasi, kemudian ditempatkan di tempat-tempat tertentu, kemudian ditata kita tidak usah usir, kita tata PKL dengan baik dan itu yang menyebabkan salah satunya pengangguran kita di kota Bukittinggi berkurang, dan ini merupakan tingkat pengentasan kemiskinan dan pengangguran yang sangat luar biasa, " imbuhnya.

    Sejalan dengan itu katanya Heldo lagi, dunia Pariwisata kita juga mengalami kenaikan jadi sejarah kalau kita lihat dari sejarah jumlah pariwisata yang datang ke kota Bukittinggi mulai dari 10 tahun yang lalu sampai sekarang jumlahnya sudah lebih dari 1.41476 orang, ini rekor untuk tahun 2023.

    "Oleh karena itu sangat banyak program-program yang telah diciptakan dan dilahirkan oleh Bapak Erman Safar, Insyaallah ke depannya kita akan membuat Bukittinggi ini semakin Hebat, " pungkas Heldo(Lindafang)

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pjs Wali Kota Bukittinggi Tinjau Langsung...

    Artikel Berikutnya

    Masyarakat Kelurahan Garegeh Kompak Nyatakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    BEM dan OKP se-Sumatera Barat Deklarasi Pilkada Damai: Wujudkan Pilkada Badunsanak
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Ikuti Kami